Lowongan Kerja Terbaru Bank CIMB Niaga adalah salah satu lembaga keuangan perbankan swasta terkemuka di indonesia
Profil PT Bank CIMB Niaga
CIMB Niaga merupakan bank terbesar keempat di Indonesia dilihat dari sisi aset, dan diakui prestasi dan keunggulannya di bidang pelayanan nasabah dan pengembangan manajemen.
Saat ini mayoritas saham Bank CIMB Niaga dimiliki oleh CIMB Group. Bank CIMB Niaga merupakan bank pembayar (payment bank) KSEI terbesar dari nilai transaksi, dan dengan pangsa pasar 11%, saat ini CIMB Niaga adalah bank penyedia kredit pemilikan rumah terbesar ketiga di Indonesia
Sejarah berdiri PT Bank CIMB Niaga
PT. Bank CIMB Niaga pertama kali didirikan pada tanggal 26 September 1955 sebagai bank swasta nasional dengan nama Bank Niaga.
Commerce Asset Holdings Berhad (CAHB), yang sekarang dikenal luas sebagai CIMB Group Holdings Berhad, mengakuisisi saham Bank Niaga pada tahun 2002. Tahun 2007, seluruh kepemilikan saham berpindah ke CIMB Group sebagai bagian dari reorganisasi internal untuk mengkonsolidasi kegiatan seluruh anak perusahaan CIMB Group. Pada bulan Mei 2008, Bank Niaga resmi berubah nama menjadi Bank CIMB Niaga.
Khazanah Nasional Berhad sebagai pemilik saham mayoritas Lippo Bank dan juga saham pengendali Bank Niaga (melalui CIMB Group), melakukan penggabungan (merger) kedua bank tersebut secara resmi pada tanggal 1 November 2008 yang diikuti dengan pengenalan logo kepada masyarakat luas.
|
Lowongan Bank CIMB Niaga |
Bank CIMB Niaga saat ini kembali membuka:
Lowongan Kerja Terbaru Bank CIMB Niaga
untuk beberapa posisi dengan kualifikasi sebagai berikut:
Development Program (DP) - Bank CIMB Niaga
Persyaratan:
- Master degree or bachelor degree
- Minimal indeks prestasi komulatif IPK 3,00
- Masih single / belum menikah
- Masih berumur maksimal 25 tahun
- Leadership, strong desire to learn, high energy, enthusiasm and drive, self motivated, sales drive, strong interpersonal dan communication skill
Sales Officer funding / lending (CSO) - Bank CIMB Niaga
Persyaratan:
- Berjenis kelamin laki laki atau perempuan
- Maksimal berumur 35 tahun
- Minimal dua tahun berpengalaman sebagai banker
- Minimal pendidikan D3/S1
- Minimal indeks prestasi komulatif IPK 2,75
Teller - Bank CIMB Niaga
Persyaratan:
- Perempuan atau laki laki
- Masih single
- Maksimal umur 25 tahun
- Minimal pendidikan D3/S1
- Minimal indeks prestasi komulatif 2,75
Kualifikasi umum:
- Memiliki komunikasi baik dan mempunyai performace baik
- Professional apperance, enthusiasm and high achievement motivation
- Have an ability to work in team, integrity, a logic thinking
Cara Melamar Pekerjaan PT Bank CIMB Niaga
Apabila anda memenuhi kualifikasi pada
Bank CIMB Niaga Karir, segera kirim berkas lamaran anda pada alamat atau email berikut:
Jateng Recruitment Div
Jalan Pemuda No 21 B Semarang
ATAU
Email : Jateng.recruitment@cimbniaga.co.id
maksimal 2 mb format pdf
Batas Lamaran : 30 Agustus 2016
Demikian informasi pekerjaan hari ini. Lihat juga lowongan kerja lengkap lainnya DISINI